Minggu, 21 Agustus 2011

Perkembangan Teknologi Pemutar Musik


Ø  TRADISIONAL
Gramophone

Di Indonesia sendiri, piringan hitam mulai digunakan sebagai alat perekam sekitar tahun 1957. Perusahaan rekaman yang berjaya saat itu dan memproduksi piringan hitam adalah Lokananta di Surakarta dan Irama diMenteng. Beberapa artis seperti Koes Bersaudara, Titiek Puspa, dan Lilies Suryani adalah yang merekam lagunya di perusahaan rekaman tersebut dalam format piringan hitam. Pada masa itu di Indonesia, piringan hitam termasuk mahal, ditambah lagi dengan alat pemutarnya, jadi tidak semua orang di Indonesia memilikinya. Itulah salah satu faktor yang menyebabkan piringan hitam kurang terkenal di Indonesia.

Ø  SEMI MODERN
VCD

VCD telah melalui berbagai revolusi namun dengan kegunaan yang sama yaitu memutar musik. Alat ini juga bisa digunakan untuk menampilkan gambar dengan berbagai warna yang menarik, harganyapun lebih terjangkau dengan pemakaian yang mudah serta praktis.

Ø  MODERN
DVD

DVD merupakan alat pemutar musik yang modern. Dengan alat ini, hasil suara lebih bersih dan merdu. Bukan hanya musik, alat ini dapat digunakan untuk memutar video yang pastinya hasilnya lebih jernih dari pada VCD. Namun, harga DVD lebih mahal dibandingkan VCD.



Perkembangan Teknologi Menanak Nasi


Ø  TRADISIONAL
Menanak Nasi Menggunakan Periuk

Di zaman dahulu, sebelum rice cooker, magic jar, atau magic com muncul, orang-orang memasak / menanak nasi dengan cara tradisional, yaitu memasak / menanak nasi di atas kompor dengan menggunakan panci/ priuk. Kegiatan tersebut tidak efisien, karena menanak / memasak nasi di atas kompor memerlukan waktu yang cukup lama agar nasi matang dengan sempurna.
Ø  SEMI MODERN
Menanak Nasi Menggunakan Dandang

            Dandang adalah alat untuk memasak nasi yang terbuat dari tembaga yang bentuknya seperti topi tukang sulap terbalik. Dalam menanak beras, alat ini lebih cepat dari pada panci biasa karena tekanannya lebih berat.
                Baru-baru ini, dandang mulai diekspor ke luar negeri melalui media online. Namun di Indonesia, penggunaan alat ini mulai jarang mengingat perkembangan teknologi.


Ø  MODERN
Penanak Nasi Elektrik

Penanak nasi elektik yang hanya membutuhkan waktu sekitar ±15 menit agar nasi matang dengan sempurna. Ditambah lagi, penanak nasi elektrik juga berfungsi untuk menghangatkan nasi secara otomatis setelah nasi tersebut matang.
Selain berfungsi untuk memasak / mananak nasi, penanak nasi elektrik tersebut juga banyak tipe dan fungsinya. Ada yang berfungsi untuk membuat bubur. Ada juga penanak nasi yang berfungsi untuk mebuat sup. Ada juga yang berfungsi untuk membuat kue, seperti bolu / cake. Bahkan, ada juga penanak nasi yang berfungsi untuk melakukan semua yang telah disebutkan di atas.
Semakin banyak fungsi / kegunaan (multifungsi) penanak nasi elektrik, semakin besar pula uang yang harus dikeluarkan untuk memperoleh penanak nasi tersebut. Artinya, penanak nasi elektrik yang multifungsi memiliki harga yang cukup tinggi di pasaran.

Perkembangan Teknologi Pendingin Ruangan


Ø  TRADISIONAL
Kipas Tangan

Kipas mungkin hanyalah benda sepele tapi sangat berharga,kali ini kipas dibentuk dengan gaya etnik dan penggunaan bahan kulit yang menambah nilai seni,dapat juga di ukir dengan wayang di kombinasikan menjadi perpaduan yang indah.
Karena terbuat dari bahan yang di bilang unik dan menarik sehingga menambah kesan seni yang dalam.pengerjaanya pun rapi dan tidak terkesan norak atau mencolok.
Ø  SEMI MODERN
Kipas Angin

Kipas angin dipergunakan untuk menghasilkan angin. Fungsi yang umum adalah untuk pendingin udara, penyegar udara, ventilasi (exhaust fan), pengering (umumnya memakai komponen penghasil panas). Kipas angin juga ditemukan di mesin penyedot debu dan berbagai ornamen untuk dekorasi ruangan.
Kipas angin dapat dikontrol kecepatan hembusan dengan 3 cara yaitu menggunakan pemutar, tali penarik serta remote control. Perputaran baling-baling kipas angin dibagi dua yaitu centrifugal (Angin mengalir searah dengan poros kipas) dan Axial (Angin mengalir secara pararel dengan poros kipas)
Ø  MODERN
AC

Air Conditioner (AC) merupakan suatu komponen/peralatan yang dipergunakan untuk mengatur suhu, sirkulasi, kelembaban dan kebersihan udara didalam.
Sistem Air Conditioner ( AC ) digunakan untuk membuat temperatur udara di dalam suatu ruangan menjadi nyaman. Apabila suhu pada suatu ruangan terasa panas maka udara panas ini diserap sehingga temperaturnya menurun. Apabila udara dalam ruangan lembab maka kelembaban akan dikurangi sehingga udara dipertahankan pada tingkat yang menyenangkan.
Udara lembab pada kendaraan menyebabkan kondensasi yang dapat menghalangi pandangan. Dengan menghidupkan sistem AC maka kondensasi ini dapat dihilangkan, karena udara yang dikeluarkan dari sistem AC adalah udara kering. Selain itu udaranya bersih karena sudah melewati sistem penyaringan.



Perkembangan Teknologi Memotong Kayu


PERKEMBANGAN TEKNOLOGI PEMOTONG  KAYU
Ø  TRADISIONAL
Kapak

Kapak (atau kadang disebut dengan kampak) adalah sebuah alat yang biasanya terbuat dari logam, bermata yang diikat pada sebuah tangkai, biasanya dari kayu. Kapak adalah salah satu alat manusia yang sudah sangat tuausianya, sama umurnya dengan saat manusia pertama kali membuat alat dari batu dan kayu.
Zaman dahulu kapak dibuat dari batu pada zaman batu dan pada zaman besi lalu dibuat dari besi. Kapak sangat berguna dan penggunaannya cukup luas dimulai dari sebagai perkakas pemotong kayu sampai sebagai senjata perang.
Ø  SEMI MODERN
Gergaji

Gergaji ialah alat yang digunakan untuk memotong sesuatu.
Gergaji biasa menimbulkan suara ribut. Menggunakan gergaji untuk memotong bahan berbahaya karena tepinya yang tajam dan dan jangan sampai menyenuh kulit ketika menggunakannya. Bagian suatu benda yang dipotong gergaji bisa terbang kabur dan berbahaya buat pernapasan, mata dan kulit.



Ø  MODERN
Gergaji Mesin

Geragi mesin merupakan perkembangan teknologi pada teknologi memotong kayu yang pastinya alat ini lebih canggih dari pada alat-alat sebelumnya.
Gergaji mesin mulai dipakai pada abad ke-19. Alat ini dapat memotong  sebuah pohon hanya dengan sekali libatan. Sangat praktis, tidak membutuhkan kekuatan yang besar akan tetapi alat ini sangat berbahaya, maka jauhkan dari jangkauan anak-anak di bawah umur.


Perkembangan Teknologi Mesin Ketik


Ø  TRADISIONAL
Mesin ketik

Mesin ketik  atau mesin tik adalah mesin, atau alat elektronik dengan sebuah set tombol-tombol yang, apabila ditekan, menyebabkan huruf dicetak pada dokumen, biasanya kertas. Dari awal penemuannya sebelum tahun 1870 sampai pada abad 20, mesin ketik banyak digunakan oleh para penulis profesional dan pekerja di kantor. Sejak saat itu, mesin ketik telah menjadi bagian dari bisnis perusahaan dan menjadi produk komersil di seluruh dunia. Walaupun masih populer dengan beberapa profesi, seperti penulis, mesin ketik fungsinya telah teralihkan dengan kehadiran mesin lain.

Ø  SEMI MODERN
Komputer

Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan dengan matematika.

Ø  MODERN
Laptop

Laptop adalah komputer pribadi yg agak kecil, yg dapat dibawa-bawa dan dapat ditempatkan di pangkuan pengguna, terdiri atas satu perangkat yg mencakupi papan tombol, layar tampilan, mikroprosesor, biasanya dilengkapi dng baterai yg dapat diisi ulang


OUT BOND KIR SPADA EC



hari/tanggal           : Sabtu-Minggu/30 Juli 2011 - 31 Juli 2011
pukul                      : 14.00-08.00 WIB
tempat                   : SMPN 2 Jombang


Peralatan yang dipersiapkan:
1.      Kaos hitam (bermotif diperbolehkan)
2.      Trining sekolah
3.      Sleyer hitam (bermotif diperbolehkan)
4.      Sepatu cat (warna apa saja)
5.      Air mineral 600ml (tanpa label)                       
6.      Sendok
7.      Peralatan pribadi (Baju ganti, alat mandi, alat sholat, obat pribadi dll)
8.      HP (boleh dibawa, keamanan ditanggung sendiri)
9.      Nama dada (untuk gambar, tolong menghubungi teman"nya)
·         17cmx17cm
·         tali rafia warna merah
·         ARIAL ukuran 45

Nb: harap membayar sejumlah Rp15.000,00 untuk keperluan konsumsi dan alat out bond
Contact person                 :        1. Annisa Aurora               (085731921488/9h)
2. Mahdiyah Anes            (085645698048/9h)

Sabtu, 20 Agustus 2011

Perkembangan Teknologi Mencuci Baju


Ø  TRADISIONAL
Mencuci Menggunakan Tangan

Pada jaman yang modern ini, masih ditemukan banyak masyarakat pedesaan yang mencuci masih menggunakan tangan. Cara ini membutuhkan waktu yang relatif lama namun kekuatan yang besar, namun hasilnya memuaskan. Keunggulan lain, dengan cara ini pakaian lebih tahan lama dan corak pada kain tidak mudah luntur dan kusam.

Ø  SEMI MODERN
Mencuci Menggunakan Kayu Bergerigi

Sebagian masyarakat menilai bahwa cara ini lebih mudah dan praktis daripada mencuci dengan tangan kosong. Namun jika tidak jeli terhadap noda-noda di pakaian, hasilnya kurang memuaskan, karena alat ini hanya untuk membantu membersihkan noda-noda yang terdapat pada pakaian.
Alat ini sering dipakai di perkampungan kota yang padat, seperti Jakarta, Surabaya, Yogyakarta.



Ø  MODERN
Mesin Cuci

Mesin cuci merupakan terobosan teknologi dalam mencuci baju. Dengan alat ini, bukan hanya untuk mencucui baju, tetapi juga dapat di gunakan untuk mencuci barang-barang lain. Seperti gorden, seprai, sarung bantal, selimut. Alat ini jauh lebih praktis dan lebih canggih dari alat-alat sebelumnya. Dan lebih banyak digunakan oleh masyarakat.